Demikian sebagaimana yang pernah penulis dengar ataupun baca, bahwa pikiran adalah pelopor. Disebutkan bahwa segala hal yang dilakukan , dirasakan dan dibayangkan oleh manusia adalah bersumber dari pikiran. Jika pikiran kita sudah beranggapan kita akan sakit, maka tentu lah secara fisik kita akan sakit. Jika pikiran kita sudah beranggapan bahwa kita senang, maka tentulah secara fisik kita akan senang juga.
Demikian juga pengalaman pribadi hal pernah penulis alami sendiri, perlu diketahui sebenarnya penulis sendiri itu ketika semasa anak-anak jika menemui tenaga dibidang kesehatan (dokter, perawatan, mantri, bidan , dan sejenisnya) itu pasti takut jika berhadapan dengan jarum. Baik itu jarum suntik, jarum infus, jarum untuk pengambil contoh darah ataupun sejenisnya.
Ketika penulis sendiri melihat bahwa jarum yang akan menembus kulit pastilah ada rasa ketakutan, detak jantung menjadi lebih cepat atau kadang lebih parah lagi ekspresi wajah menjadi putih karena pucat. Hal itu penulis sadari karena didalam pikiran penulis sendiri sudah beranggapan bahwa ketika tertusuk jarum itu sakit rasanya dan pasti darah akan keluar.
Untuk melawan rasa ketakutan tersebut penulis sendiri biasanya tidak melihat secara langsung ketika jarum ditusukkan , biasanya yang penulis lakukan adalah mengalihkan pandangan sehingga pikiran tidak terpusat akan sakitnya ketika jarum ditusukkan ataupun terkadang penulis justru mengajak bicara sang tenaga medis agar terasa lebih tenang dan nyaman. Dan yang terjadi tidak ada rasa sakit yang berlebihan seperti yang dibayangkan dalam pikiran sebelumnya, malah rasanya seperti tertusuk atau digigit semut kecil (bukan semut peluru ya, kalau itu konon katanya kayak ditembak pistol).
Hal yang sama juga mungkin bisa dialami ketika seseorang hendak memulai suatu kegiatan, jika pikirannya sudah beranggapan bahwa ia akan gagal tentulah hal yang akan dialaminya tentu adalah kegagalan. Yang berpikiran akan berhasil saja belum tentu bisa berhasil kok apalagi yang berpikiran bahwa akan gagal. Bahkan ada pepatah bijak yang berkata "ketika anda sudah ragu dalam memulai sesuatu, disitu sesungguhnya ada sudah gagal. Jadi janganlah mempunyai pikiran negatif dan cobalah untuk terus berpikir positif :)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar